COUNTRY FUN FACT (CFF): ARGENTINA

KALORI KSBA
3 min readJul 11, 2021

--

by Gilang Gusnadi

Argentina merupakan suatu negara yang terletak di Amerika bagian selatan. Posisi Argentina yang berada di antara Pegunungan Andes dan Samudra Atlantik menyebabkan Argentina dikenal dengan sebutan “Negara paling selatan di selatan (Sur del sur)”. Argentina sendiri merupakan negara Amerika Latin terbesar kedua dan mengunakan bahasa Spanyol sebagai bahasa nasionalnya. Argentina memiliki cakupan wilayah yang luas dan merupakan negara terbesar kedelapan di di dunia. Selain itu, Buenos Aires yang merupakan ibu kota dari Argentina, menjadi salah satu kota metropolitan terpadat di dunia. (Antonius, 2020)

  1. Negara yang pertama menemukan Radio Broadcasting

Argentina menjadi negara pertama di dunia yang mempunyai radio broadcasting. Broadcast pertama yang dilakukan pada saat itu terjadi pada Agustus 1920. Pada saat itu, hanya 20 orang yang dapat mengakses radio broadcasting.

2. Makan Gnocchi pada tanggal 29 setiap bulan

Hal ini telah menjadi tradisi bagi masyarakat Argentina untuk memakan gnocchi pada tanggal 29 setiap bulannya. Kebiasaan ini kemungkinan dikenalkan oleh imigran dari Italia. Gnocchi terbuat dari kentang, tepung, dan garam. Makanan ini murah sehingga menjadi makanan yang ideal untuk dikonsumsi pada akhir bulan.

3. Tempat lahirnya tarian tango

Tango, yang lahir sekitar pertengahan tahun 1800, berasal dari bahasa latin tangere yang artinya menyentuh. Tarian ini berasal dari kelas bawah di kota Buenos Aieres dan Montovideo di Rio de La Plata. Awal kemunculannya tarian ini dipandang sebelah mata oleh masyarakatnya, tapi hal itu tidak berlaku lagi pada zaman sekarang. Tango telah diterima oleh seluruh lapisan masyarakat dan juga banyaknya lomba tango di berbagai belahan dunia.

4. Rumah bagi spesies dinosaurus tertua di dunia

Pada tahun 1993 di Argentina, para penemu telah menemukan spesies dinosaurus tertua di dunia, yaitu Eoraptor. Ia diperkirakan hidup di bumi sekitar 230 juta tahun lalu. Selain itu, ditemukan juga fosil dinosautus jenis karnivora terbesar yang ditemukan di Argentina, yakni Giganotosaurus dan Argentinosaurus yang mana panjangnya mencapai 38 meter dengan berat 75.000 kilogram.

5. Yerba Mate, minuman terpopuler di Argentina

Minuman ini dikenal minuman nasional oleh masyarakat Argentina. Mate merupakan teh herbal hitam yang terbuat dari herba yerba mate, yang berasal di kawasan timur laut Argentina. Herba tersebut diseduh dengan air panas, kemudian disajikan dengan sedotan besi yang disebut bombilla.

6. Negara pertama yang memproduksi film animasi pada tahun 1917

Film animasi pertama tersebut disusun oleh Quirino Cristiani. Film yang berjudul “El Apostol” berdurasi 70 menit ini menceritakan tingginya korupsi dan tingkat kejahatan pada saat itu. Film ini dibuat dengan menggunakan metode cutout animation dan disambut dengan baik oleh masyarakat pada saat itu.

7. Negara pertama yang menggunakan teknologi sidik jari

Pada tahun 1892, tepatnya di kota kecil yang bernama Necochea. Pada saat itu, ada peristiwa yang mengenaskan dengan tewasnya dua orang anak karena ditusuk oleh orang tak dikenal. Tidak adanya saksi di sekitar lokasi kejadian menyebabkan detektif Eduardo Alvarez kesulitan untuk mengungkap dalang dari peristiwa ini. Akhirnya, ia memutuskan mengidentifikasi sidik jari berdarah yang tertempel di pintu. Tidak perlu waktu lama, detektif tersebut mengungkap dalang peristiwa tersebut yang mana dalangnya adalah ibunya kandung sendiri yang bernama Francisca Rojas.

DAFTAR PUSTAKA

Antonius, J. (2020, October 10). Fakta Unik Argentina, Penemu Teknologi Sidik Jari Pertama Di Dunia! GGWP.ID. https://ggwp.id/media/hiburan/viral/fakta-unik-argentina

Chaneac, S. (2021, January 29). Our top 16 interesting facts about Argentina. Nomadic Boys. https://nomadicboys.com/interesting-facts-about-argentina/

Daytours4u. (n.d.). 10 interesting facts you didn’t know about Argentina. Tours and Activities in South America. https://www.daytours4u.com/en/travel-guide/argentina4u/10-interesting-facts-you-didnt-know-about-argentina/

Hooker, S. (2021, May 27). 21 amazing facts about Argentina you may not know! South America Backpacker. https://southamericabackpacker.com/facts-about-argentina/

--

--

KALORI KSBA
KALORI KSBA

Written by KALORI KSBA

KALORI atau KSBA Online Library adalah salah satu karya publikasi oleh para anggota Kelompok Studi Bahasa Asing (KSBA) Fakultas Hukum Universitas Diponegoro.

No responses yet